Rute Penyebaran Bangsa Proto dan Deutro Melayu
Beberapa ahli,mengatakan bahwa bangsa Indonesia berasal dari rumpun Bangsa Melayu. Dimana bangsa Melayu yang masuk ke Indonesia dapat dibe...
http://thekingslau.blogspot.com/2016/06/rute-penyebaran-bangsa-proto-dan-deutro.html
1.Bangsa Proto Melayu (Melayu Tua)
Bangsa Proto Melayu memasuki wilayah Indonesia melalui dua jalan,yaitu jalan barat (Melalui Semenanjung Melayu terus ke Sumatera selanjutnya tersebar ke Seluruh Indonesia) dan jalan timur (Melalui Filipina terus ke Sulawesi selanjutnya tersebar ke Seluruh Indonesia). Bangsa Proto Melayu memiliki tingkat kebudayaan yang lebih tinggi dibandingkan dengan Homo Sapiens yang ditemukan di Indonesia. Kebudayaan bangsa ini adalah kebudayaan batu muda (Neolitikum). Benda-benda yang dihasilkan dari kebudayaan mereka berupa batu-batu yang telah dikerjakan dengan sangat baik sekali. Kebudayaan Kapak persegi dibawa oleh Bangsa Proto Melayu yang melalui jalan barat,sedangkan kebudayaan Kapak Lonjong dibawa oleh Bangsa Proto Melayu yang melalui jalan timur. Pada saat Bangsa Deutro Melayu datang,bangsa Proto Melayu terdesak ke arah timur. Keturunan Bangsa Proto Melayu pada masa sekarang ini adalah suku bangsa Dayak,Toraja,Batak,Papua,dan sebagainya
2.Bangsa Deutro Melayu (Melayu Muda)
Bangsa Deutro Melayu memasuki kepulauan Indonesia secara bergelombang yang dimulai dari tahun 500SM. Bangsa ini masuk melalui jalur barat yaitu daerah semenanjung melayu,terus ke Sumatera dan kemudian tersebar ke seluruh Indonesia. Keturunan bangsa Deutro Melayu misalnya adalah suku jawa,melayu,bugis,minang dan sebagainya. Kebudayaan yang dimiliki oleh Deutro Melayu lebih tinggi dibandingkan dengan Proto Melayu sebab mereka telah membuat benda yang terbuat dari logam,tepatnya terbuat dari perunggu. Beberapa ratus kemudian,benda-benda ini terbuat dari besi. Hasil-hasil kebudayaan perunggu mereka adalah seperti kapak corong,nekara,bejana perunggu,dan lain-lain. Kebudayaan mereka disebut juga kebudayaan Dong Son,yang merupakan nama daerah yang banyak ditemukan benda-benda dari logam di daerah Teluk Tonkin.
Nah,itu tadi penjelasan mengenai rute penyebaran dari Bangsa Proto dan Deutro Melayu. Semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu pembaca sekalian agar lebih memahami mengenai Bangsa Proto dan Deutro Melayu. Terima kasih telah berkunjung ke blog ini dan jangan lupa nantikan juga artikel kami yang menarik dan bermanfaat selanjutnya :D
Weh tol otak lo yg terbalik goblok
ReplyDelete